Amiril Mukminin Calon Kepala Desa Winong No. Urut 1 Gelar Istighotsah Diserbu Ribuan Warga



Pasuruan, Radar Nusa

Menjelang Pemilihan Kepala Desa (Pilkades) serentak yang akan diselenggarakan 10 Oktober 2023. Selain dukungan para calon Kepala Desa tentunya juga meminta Do’a. 


Salah satunya yang dilakukan oleh Amiril Mukminin Calon Kepala Desa Winong Kecamatan Gempol Kabupaten Pasuruan. Nampak warga yang tak terhingga jumlahnya berbondong bondong mendatangi rumahnya untuk mengikuti Istighotsah yang ia selanggarakan di kediamannya. 


Amiril sapaan akrab Calon Kepala Desa Winong No. Urut 1 tersebut mengaku acara istighotsah tersebut merupakan salah satu agendanya untuk meminta do’a. 


“Selain dari kerabat terdekat, Do’a dari masyarakat sangatlah penting bagi saya,” Ujarnya saat diwawancara awak media. 


Amiril menambahkan acara Istighotsah tersebut telah berjalan sebanyak 3x dan menurutnya antusiasme masyarakat terus bertambah. 



“Setiap sabtu kita Istighotsah, hari ini yang terakhir, kita sudah 3x pertemuan dan alhamdulillah antusiasme masyarakat begitu luar biasa,” Paparnya. 


Masih menurut Amiril Mukminin Calon Kepala Desa Winong Nomor urut 1, ia mengucapkan terima kasih kepada seluruh warga yang hadir, yang telah memberikan dukungan dan do’a untuk dirinya. 


Ia juga berharap, pelaksanaan Pilkades yang akan diselenggarakan pada 10 Oktober 2023 dapat berjalan aman,damai,jujur,adil,lancar dan sukses.(Tom)